Sunday, May 20, 2012

PRINSIP-PRINSIP DALAM BERKOMUNIKASI DENGAN TELEPON

Bagus tidaknya etika seseorang dalam becakap-cakap dengan orang lain akan terlihat dengan jelas ketika ia berkomunikasi lewat telepon.
Berikut ini saya akan menyampaikan kepada Anda sejumlah saran dan prinsip dasar ketika berinteraksi atau berkomunikasi dengan telepon:
  1. Harus disadari bahwa terdapat beberapa waktu yang tidak etis untuk menelepon, kecuali dalam keadaan yang sangat mendesak, seperti dalam rentang waktu antara jam 9 malan – 8 pagi. Camkanlah kepada diri Anda untuk menghindari sedapat mungkin menelepon siapa pun dalam rentang waktu ini!
  2. Telepon sesungguhnya tidak dapat menggantikan peran silaturahmi personal Anda secara langsung dengan teman Anda. Ia juga bukanlah media yang tepat untuk mencari hiburan, mengisi waktu luang, ataupun menyebarkan berbagai informasi. Dengan demikian, sangat disayangkan jika masih banyak di antara kita yang memanfaatkan telepon untuk tujuan-tujuan seperti ini.
  3. Jika Anda terpaksa menggunakan telepon di sela-sela aktivitas Anda menjenguk teman yang sakit maupun berobat di rumah sakit maka sangat penting dan dianjurkan untuk memperpendek tempo penggunaan telepon di sana.
  4. Hindari penggunaan pesawat telepon milik umum yang ada di tempat kerja, kantor, maupun sekolah untuk tujuan-tujuan atau kepentingan yang bersifat pribadi. Ingatlah bahwa waktu kerja adalah waktu yang sangat berharga. Selain itu, telepon di tempat kerja hanya boleh untuk keperluan-keperluan yang ada hubungannya dengan pekerjaan.
  5. Apabila salah seorang teman atau kerabat Anda memercayakan telepon rumahnya kepada Anda maka jangan memperbolehkan siapa pun, baik ia merupakan teman atau kerabat Anda berdua, mempergunakannya kecuali dengan izin pemiliknya.
  6. Hindari penggunaan telepon, baik di rumah atau telepon umum, secara berulang kali dalam selang waktu yang singkat maupun pemakaian yang terlalu lama. Hal ini tentu akan mengganggu atau menghalangi orang.
  7.  Jika Anda dalam posisi sebagai penelepon maka bukalah percakapan dengan si penerima telepon dengan langsung menanyakan orang yang ingin Anda hubungi. Jangan menanyakan nama si penerima tersebut. Selain itu, hindari penyebutan nama pada si penerima telepon kecuali setelah Anda mengetahui siapa dia.
  8. Segera tutup pembicaraan jika Anda menerima telepon dari orang yang tidak dikenal atau dari orang yang hanya bermaksud mengganggu. Jangan memberi kesempatan kepadanya untuk berbicara lebih lama atau melontarkan perkataan-perkataan yang tidak berguna kepada Anda.



No comments:

Post a Comment